7 Lagu Yang Bikin Hujan Terasa Makin Syahdu

Sunday, March 1, 2020

5 Lagu Yang Bikin Hujan Terasa Makin Syahdu

"Hello March!
Please be nice..."

Gitu ceunah kalo kata orang-orang mah. Tapi kalo kata saya:

"Hello March!
Please frekuensi hujannya agak dikurangin atuh... Da bageur!"

Jadi gini sebelum bahas 7 lagu yang bikin hujan terasa makin syahdu seperti judul postingan ini, inimah saya mau cerita aja ya... Barangkali ada yang belum tau~ Jadi gini, sekarang ini kantor saya berada di daerah Katapang, sementara rumah saya di Gedebage. Jarak dari rumah ke kantor tuh 25 km, jauh lah ya? Kalo pulang pergi total jadi 50 km, kalo sebulan 20 hari kerja berarti total jarak yang saya tempuh adalah 1000 km. Kalo Sabtu atau Minggu ada pergi-pergian, dipasin aja lah total jarak tempuh selama sebulan tuh dualas lima alias 1250 km. YES! Guru Matematika saya pasti bangga dengan kemampuan berhitung saya ini... Hahaha...

Well sebagai remaja biker yang jarak rumah ke kantor bisa dibilang lumayan jauh, pada musim hujan yang seolah tiada berakhir ini membuat saya semakin akrab dengan hujan dan kadang membuat saya menjadi remaja yang sendu. Kesenduan itu semakin menjadi ketika hujan turun di pagi hari saat jam berangkat ke kantor yang ditambah dengan insiden kecipratan yang tercipta dari motor atau mobil yang melintasi genangan air yang cukup besar. MY GOD! Cipratan itu bukan hanya membuat tubuh basah & kotor sebelah, tapi cipratan itu terasa seperti tamparan keras yang menghujam tubuh saya. 

Selain hal yang sudah saya ceritakan sebelumnya, kesenduan saya saat musim hujan pun semakin membahana ketika hujan turun featuring kemacetan saat rush hour baik saat pergi ngantor ataupun pulang kantor. Ada aja yang bikin macet selama perjalanan Gedebage - Katapang ataupun sebaliknya. Misalnya, becak yang bawa telor lah, motor trisedha yang bawa jerigen air lah, angkot yang ngetemnya lama udah kayak kura-kura rebahan lah, motor-motor yang lawan arah tapi pas diklakson malah nglakson balik lah, atau truk kontainer gede yang bikin jalan jadi nggak keliatan dan mau ditikung pun susah. Yang saya heran lagi, kadang walaupun nggak ada apa-apa di jalan, kalau udah di daerah dekat Katapang tuh ya suka ada aja kemacetan yang sebabnya tidak diketahui gitu. Kayanya kalo nggak macet tuh nggak afdol. Heran akutu~ 

Hhhhh... Mungkin kalian yang baca paragraf sebelumnya akan berfikir kalau saya lebay, tapi kalo kamu mengalami experience yang saya rasain, mungkin kamu akan mengamini semua yang saya katakan. Bahkan mungkin kalau kamu mengalami experience yang saya rasakan, kamu akan berkata: "Tiada yang lebih tabah dari si Nola yang naek motor kehujanan mulu + rumahnya jauh + suka kebanjiran." Hahaha... Btw, soal banjir Gedebage kayanya nanti saya akan bikin postingan khusus deh, soalnya cerita banjir yang saya alami nggak kalah sendu dan pasti pembahasannya panjang. Hihihi... Tapi semua kesenduan yang saya alami bring good things karena saya jadi agak lebih sabar dan jadi lebih banyak berdzikir... Subhanallah yaaaa... PLUS bonus berupa badan yang jadi lebih cepet capek... Alhamdulillah yaaaa... Hahaha...

Maaf ya malah jadi curhat nih Mamah Dedeh. Intinya mah sih saking akrabnya saya dengan hujan, tanpa saya sadari saya jadi sering hahariringan (hahariringan = bersenandung, red.) lagu-lagu yang ada hubungannya dengan hujan. NAH! Kebetulan hari pertama di bulan Maret ini adalah hari Minggu, kebetulan juga saya udah lama nggak ngeblog, maka pada postingan kali ini saya mau share top 7 lagu di playlist hujan saya sambil kembali membangkitkan satu-satunya rubrik musik di blog kesayangan kita bersama ini. Rubrik apaaaaaa??

♪Album minggu.. Album minggu..
Album minggu..
Album mingguuuu kitaaaaaaaaa..♪

OK! Biar nggak usah kebanyakan preambule, langsung aja kita mulai bahas 7 lagu yang bikin hujan terasa makin syahdu di playlist hujan saya yuk...

1. Raindrops Keep Fallin' On My Head - B.J Thompson

♪Raindrops keep falling on my head / But that doesn't mean my eyes will soon be turning red / Crying's not for me / 'Cause I'm never gonna stop the rain by complaining / Because I'm free / Nothing's worrying me / It won't be long till happiness steps up to greet me♪

Enak didengerin ketika: Berada di tengah genangan banjir Gedebage, kemudian tiba-tiba teringat kenangan bersama dirinya.
Aftertaste: Pengen bagi-bagi perahu karet. Jadi RELAWAN, agar bisa meRELAKAN. Halah~

2. Through The Rain - Mariah Carey

♪I can make it through the rain/ I can stand up once again on my own / And I know that I'm strong enough to mend / And every time I feel afraid I hold tighter to my faith / And I live one more day and I make it through the rain♪

Enak didengerin ketika: Tiba-tiba hujan besar di tengah jalan, kemudian berfikir kenapa nggak jodoh aja sih yang tiba-tiba datang?
Aftertaste: PO jas hujan yang sekalian bisa jadi pelampung.

3. Rainy Days - Oneway

♪Rainy days rainy days / Now that you’ve gone far away / My raindrops pouring down my eyes / You know I’ll never be okay / Goes fade away fade away / Don’t you know I’m missing you / Here it slowly falls again / Every day and night / As I open my eyes♪

Enak didengerin ketika: Hujan gerimis kecil tapi lama. Semacam rasa cinta yang belum tuntas alias gagal move on pangkal masih ngarep.
Aftertaste: Delete kesedihan. Uninstall dating apps. Minta jodoh sama Yang Maha Pemberi (jodoh).

4. Hujan Turun - Sheila On 7

♪Tiap liku berbagi hidup / Sejenak melepas lelah / Kau tinggalkan diriku / Waktu hujan turun / Di sudut gelap mataku / Begitu derasnya / 'Kan kucoba bertahan♪

Enak didengerin ketika: Hujan angin super deras. Sederas air mata kesedihan ketika aku kau tinggalkan~
Aftertaste: Pengen jadi karyawan BMKG.

5. Just A Cloud Away - Pharrell Williams

♪We've all, of course, been there before / Been there cryin', fightin', the dark / Let good energy be your strong / Won't get away way way way / This rainy day is temporary / The contrast is why we got 'em / 'Cause sun shining through is just a cloud away way way way way way / Way way way way way way / hey baby!♪

Enak didengerin ketika: Langit terlihat cerah walaupun sedang musim hujan.
Aftertaste: Beli kolor sekodi, terus lemparin ke genteng.

6. Rain On Me - Ariana Grande, Lady Gaga (cover version)

♪I can feel it on my skin / It's coming down on me / Teardrops on my face / Water like misery / Let it wash away my sins / It's coming down on me / Let it wash away ? I'd rather be dry, but at least I'm alive / Rain on me, rain / Rain on me, rain!♪

Enak didengerin ketika: Pulang kantor naek motor TAPI di daerah Kopo hujan deras SEMENTARA di daerah Gedebage sama sekali nggak hujan.
Aftertaste: Pengen belajar tarian pengusir hujan.

7. Rain - The Script (acoustic version)

♪Cause baby, when you're gone / All it does is rain, rain, rain down on me / Each drop is pain, pain, pain when you leave / It's such a shame we fucked it up, you and me / 'Cause baby, when you're gone / All it does is rain!♪

Enak didengerin ketika: Langit mendung, semendung hatiku~ TISSUE MANA TISSUE?!
Aftertaste: Pengen makan sekoteng. HAHAHA denger deh lagunya kayak ada teng-teng-teng suara mamang sekoteng~

Karena dari awal postingan udah bahas tentang hujan, Teteh Olla Nan Imut Jumawa cuma mau mengingatkan supaya kalian lebih jaga kesehatan ya... Terus buat kalian yang juga pengendara roda dua dan sering kehujanan seperti saya, stay safe selama perjalanan selama musim hujan ini ya... Satu lagi, buat kalian yang mengalami musibah banjir, semoga banjirnya segera surut dan bisa kembali beraktivitas seperti sedia kala. Semoga kita semua bisa melewati musim hujan ini dengan lebih kering dan no drama, yes?! AMIIN! Biar nggak sedih karena banjir, saya kasih bonus track deh~

♪Yang hujan turun lagi / Angkatin jemurannya yang kau cuci / Yang panas datang lagi / Jemur pakaian yang kau angkat tadi / Kalau hujan lagi / Engkau angkat lagi / Sebaiknya kau garang di api / Yang tidurlah di dapur / Di dalam kamar air pada ngucur / Banjir banjir banjir datang lagi sayang / Yuk kita ngungsi ke rumah orang♪

Lagu bonusnya malah bikin nggak sendu, tapi tetep syahdu... Hahaha... Biarin atuh kalo lagi sendu teh jangan dibikin makin galau yes! Well, gimana, ada salah satu lagu dari playlist hujan saya yang juga jadi lagu favorit kalian nggak? Atau kalian punya lagu hujan versi kalian sendiri? Mangga silakan komentar di comment box yaaa...

Baiklah, segini dulu postingan Album Minggu kali ini. Sampai jumpa lagi di postingan lainnya. Ciao~

Love,
Nola. 

4 comments:

  1. tersu sudah dengerin lagu ketiduran , enaknay kalau musim hujan itu selimutan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo saya nggak ngantor juga kayanya saya semilutan mulu Mba hihihi

      Delete
  2. Satu lagi nih Kak.
    Billie Eilish - No Time to Die..

    Mellow banget...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Agak sedih ya lagu No Time to Die itu... Huhuhu~ Anyway makasih rekomendasi lagunya yaa ;)

      Delete