Selamat Hari Blogger Nasional 2016

Thursday, October 27, 2016

Selamat Hari Blogger Nasional 2016

Terlepas dari kepantasan diri ini menyandang julukan 'blogger', saya sebagai pemilik, penulis, pengelola, dan pengide tunggal dari www.labollatorium.com, pada hari ini, 27 Oktober 2016, saya ingin mengucapkan: "Selamat Hari Blogger Nasional!" untuk seluruh blogger di Indonesia. *tepuk tangan meriah*

Di postingan kali ini saya nggak akan ngejelasin sejarah umum mengenai blog, apalagi tutorial blog. Biarlah sejarah umum mengenai blog menjadi jobdesc wikipedia, dan biarlah para master blogger saja yang menjelaskan tutorial blog. Saya cuma mau cerita semi curhat aja mengenai kisah antara saya -yang-orang-juluki-blogger- dan dunia blogging. Jadi, awal mula saya menulis di media blog adalah karena ingin menulis. Iya, sesimple itu. Rame ya ceritanya. Hahaha.. Tapi sebenernya awal mula kenapa saya ngeblog dan kenapa pilih nama 'LABOLLATORIUM' juga bisa dibaca di postingan pertama di blog ini ketika URL nya masih www.labollatorium.blogspot.com.

Terlepas dari bagus atau tidaknya kualitas tulisan saya, tata bahasa, alur tulisan, bahkan ke-gado-gado-an blog saya, termasuk berbagai hal teknis dan analitik seperti SEO, page rank, webmaster tools, dan kawan-kawannya yang banyak banget -lebih-banyak-dari-buih-buih-di-lautan-, sampai sekarang saya masih terus menyempatkan menulis di blog. Baik itu terpublish ataupun hanya terpendam di draft. #BloggerMacamApaSayaIni

Seiring berjalannya waktu, saya banyak mengunjungi blog orang lain, berdiskusi dan banyak membaca seluk-beluk dunia blogging, dan mengikuti lomba-lomba juga event-event blogger sehingga saya bisa bertemu dengan sesama rekan blogger lainnya baik itu saling menyapa di dunia maya terlebih bertatap muka di dunia nyata. Dan untuk semua hal tersebut, saya hanya bisa mengungkapkannya dengan satu kata: bahagia. Segala hal yang berkaitan dengan dunia blogging menambah pengalaman dan memiliki keajaiban yang bisa membuat saya bahagia dan ada kepuasan tersendiri yang sulit untuk dijabarkan dengan kata-kata. Entah kenapa. Jujur, membagi waktu antara kerja kantoran dengan fokus menulis blog yang berkualitas bukanlah hal yang mudah. Untuk saya pribadi, saya harus curi-curi waktu untuk mencari ide, membuat kerangka tulisan, mencari dan mengedit gambar, kemudian menjadi editor untuk tulisan sendiri di tengah sibuknya pekerjaan atau di malam hari sepulang dari kantor atau jika perlu di akhir pekan saat urusan kantor bukan menjadi kewajiban. Tapi entah kenapa pula, sesibuk-sibuknya bekerja, saya selalu meluangkan waktu untuk mencari ide dan pada akhirnya menuangkannya dalam sebuah tulisan di blog ini. Apakah ini yang dinamakan cinta? Cinta nulis di blog ini maksudnya! :'))

Tadinya saya tidak akan post curhatan saya ini di blog. Waktu saya post di FB Page, kok kayaknya ini panjang banget ya statusnya, well akhirnya saya post aja di sini. Tuh kan jadi makin panjang karena di postingan ini sudah saya tambal sulam kembali kata-katanya. Pokonya gitu deh sepenggal kisah antara saya -yang-orang-juluki-blogger- dan dunia blogging. Untuk saya dan kalian para blogger, semoga semakin banyak pengalaman yang bisa kita dapatkan, semoga semakin banyak ilmu yang bisa kita gali kemudian bisa kita bagikan kembali, dan semoga kita semua para blogger bisa senantiasa meningkatkan kualitas menulis di blognya ya.. We rock!

Selamat Hari Blogger Nasional 2016
Remember this: “Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.” ― Pramoedya Ananta Toer.

Kalau kamu gimana? Pasti kamu juga punya kisah antara kamu dan dunia blogging? Oh iya, kalo mau isi url blog kamu di kolom komentar plus akun ig dan twitter boleh loh (akun ig saya @primnol dan akun twitter saya @labollatorium, red.), supaya kita bisa follow-follow-an dan bisa mempererat silaturahmi, ya minimal silaturahmi di dunia maya lah ya.. Hihi.. Well, that's all for now. Keep writing, and once again, Happy National Blogger Day ya'll! :)

14 comments:

  1. Malahan baru tahu ada hari blogger nasional ... :D

    ReplyDelete
  2. selamat hari blogger mbak
    semoga makin semangat menulis ^_^

    ReplyDelete
  3. Selamat hari blogger nasional juga Mba, maaf telat sehari ngucapinnya :)

    mari ngeblog dengan hepi :D

    ReplyDelete
  4. menulis adalah bagaimana kita berbagi cerita pengalaman kepada orang lain :D

    ReplyDelete
  5. Selamat hari blogger nasional, Mbak (walau telat)! hihihi
    Kata-kata Pramoedya: “Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian,” ini yang selalu bikin aku ingat untuk menulis.
    Semoga kita bisa terus rajin menulis dan meramaikan blogger Indonesia ya

    ReplyDelete
  6. Btw kamooh dah pollow twitter & IG akoh belom? XD Akooh udah jadi folbek lah hihihi #modus

    ReplyDelete
  7. Lho saya baru tau malahan kalo ada hari blogger nasional (dan uah lewat) haha cupu sekali saya rupannya ><
    Keep up the good writing, Mba! :)

    ReplyDelete
  8. awalnya ngeblog krn pengen nerbitin buku kyk Bridget Jones... dan gagal :)))) tp msh tetap ngeblog kok hingga sekarang ^_^ Selamat hari Blogger Nasional juga

    ReplyDelete
  9. Telat ngucapin, selamat hari blogger nasional

    ReplyDelete
  10. Tetep happy ngeblognya ya mak :P

    ReplyDelete
  11. menulis dan makan itu buat hati bahagiaaaaaaa banget~

    ReplyDelete
  12. Nama blog kak no la ini berkarakter deh ahahha
    Sama, aku klo ga nulis jadi kepikiran mulu, trus pengen buru2 nulis di blog biar bisa tidur nyenyak
    G nulis seminggu gelisah banget akuh akkakkaa

    ReplyDelete
  13. Ternyata ada hari blogger ya,
    sejak kapan ya?
    terima kasih

    ReplyDelete
  14. kok aku nggak tau ya kapan hari blogger itu .... terlalu..:)

    ReplyDelete