Biscuity Chocoffee Truffles Recipe

Tuesday, September 29, 2015

Biscuity Chocoffee Truffles Recipe
Kebiasaan lama, ngeteh tiap sore waktu dulu di London emang susah ditinggalin.. :")

Biscuity Chocoffee Truffles Recipe - Bercengkrama bersama keluarga ataupun duduk santai sambil membaca sebuah buku di teras rumah, ditemani secangkir teh manis hangat dan camilan adalah kegiatan sore hari yang sangat sederhana namun sangat menyenangkan dan menenangkan buat saya..

Ehh, ngomong-ngomong soal camilan, di postingan kali ini saya akan share sebuah resep camilan manis loh.. Iya! Manis seperti saya gitu deh.. Hahaha.. Just kidding! Setelah sebelumnya saya -chef kebanggaan dapur labollatorium- sudah pernah share resep Pop Corn Nori recipe nan tasty, pada kesempatan kali ini saya akan share resep Biscuity Chocoffee Truffles recipe yang sweet nan legit, dan cara bikinnya pun super gampang karena nggak pake acara panggang-memanggang! Mau tau dong apa aja bahan-bahannya dan gimana cara membuatnya?
Biscuity Chocoffee Truffles Recipe Plating
Biscuity Chocoffee Truffles. TEMPTING!
Jadi, bahan-bahan yang perlu kalian sediakan untuk resep Biscuity Chocoffee Truffles adalah sebagai berikut:
Biscuity Chocoffee Truffles Recipe Bahan
Seluruh bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Biscuity Chocoffee Truffles.
1. Biskuit Susu 
2. Dark Cooking Chocolate
3. Susu Cair
4. Butiran Hundreds and Thousand
5. Kopi Instan
6. Susu Kental Manis
7. Margarin

Teruuuus, gimana nih cara membuat Biscuity Chocoffee Truffles?

Well.. Jika semua bahan-bahan yang diperlukan sudah tersedia di dapur, kita sudah bisa langsung membuat adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles, dengan langkah-langkah mudah berikut ini:
1. Hancurkan biskuit susu sehingga remuk. 
Di resep kali ini saya menggunakan 12 keping biskuit susu yang saya hancurkan dengan blender. Kalau kalian tidak memiliki blender, kalian bisa meremukkan biskuit dengan bantuan ulekan. Kalau masih bingung gimana cara menghancurkan biskuitnya, mungkin kamu bisa gunakan kenangan perasaan lama yang biasanya sering meremukkan hati.. YAELAHHHH BIKIN KUE AJA PAKE BAWA-BAWA KENANGAN DAN PERASAAN!! Oke maaf, saya kan hanya memberikan saran supaya terlihat seperti ahli masak gitu.. Hahaha.. Next!
2. Cairkan margarin dengan cara ditim. 
Untuk takarannya, jujur aja –seperti yang kalian ketahui kalau saya ini orangnya jujur banget dan susah banget untuk boong- saya mengandalkan jurus 'feeling so good' alias dikira-kira aja.. Cara ngetim udah tau dong ya? Jadi gini, masukkan margarin ke dalam pinggan/mangkuk tahan panas. Panaskan air di panci sampai mendidih. Kemudian taruh pinggan/mangkuk tersebut ke dalam panci, dan tutup pancinya sehingga uap panas yang ada di dalam panci akan membuat margarin menjadi meleleh. Margarin juga bisa ditim di dalam rice warmer atau microwave. Pokonya gimana deh caranya supaya margarinnya meleleh ya.. Ibarat kata mau dilelehin pake tatapan gebetan yang memang bikin melting dan memperlambat peredaran darah juga nggak apa-apa.. Tuh kan, baper lagi.. Ahh elaaaaah.. Hahaha.. OK NEXT!!
3. Siapkan susu kental manis. 
Nggak perlu diapa-apain ya susu kental manisnya, apa adanya aja.. Hmpft.. Oh iya, untuk pilihan rasa susu kental manis ini juga bebas loh ya.. Dalam resep ini saya menggunakan susu kental manis putih.
4. Seduh kopi instan. 
Wait, kita bukan mau ngopi loh.. Sesuai nama resep ini yaitu Biscuity Chocoffee Truffles, maka saya menambahkan sedikit kopi instan yang sudah diseduh pada adonan. Kenapa saya menambahkan kopi? Karena saya suka banget sama kopi, selain suka banget sama kamu.. :”)) 
Enggg, sebentar.. Sebelum saya melanjutkan pembahasan ke tahap membuat adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles selanjutnya, saya mau kasih sedikit warning bahwa sepertinya di resep ini akan banyak sekali muncul kalimat bernada baper.. Harap maklum dan terima aja ya para pembaca? Nggak usah diprotes ya.. Deal ya? Biar saya ngalir nulis resepnya nih, da kalimat baper mah nggak disengaja.. Deal ya? Deal ya? Deal! Okesippp! Hahaha..
Jadi tadi sampai mana? Sampai kopi instan ya.. Hahaha.. Oke, jadi untuk memudahkan agar rasa kopi menyebar secara merata di adonan dasar ini, saya mencairkan kopi instan tersebut dengan cara pada umumnya kalau kita mau membuat kopi. Tapi nggak perlu pakai tambahan gula dan buatlah kopi dengan racikan yang agak pekat, dalam artian jumlah takaran airnya jangan terlalu banyak. Kenapa? Karena selain agar rasa kopinya lebih terasa di lidah dan kalau perlu rasa kopinya sampai menembus ke hati, ini teh kita bukan mau bikin kolek atuh ibu-ibu dan neng geulis sekalian.. Dengan racikan seduhan kopi yang agak pekat tidak akan menyulitkan kita untuk mendapatkan adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles yang kalist dan bisa dipulung.. Sampai sini ngerti ya? Ngerti dong!
Nah, kalau kalian nggak suka kopi, boleh banget diganti pakai cokelat, mocca, atau apa lah terserah.. Berkreasi aja sebebas-bebasnya.. Nggak ada yang larang kok! Oke? ;)
5. Membuat adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles. 
Kalau semua bahan di atas sudah siap, sekarang saatnya membuat adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles. Siapkan wadah, bisa berupa baskom ukuran sedang atau mangkuk besar yang biasa digunakan untuk membuat kue. Taruh biskuit susu yang sudah diremukkan pada wadah, kemudian tuangkan margarin cair, susu kental manis, dan jangan lupa juga tuangkan kopi instan yang sudah dicairkan, lalu aduk rata semua bahan-bahan tersebut dengan tangan atau dengan bantuan spatula sampai adonan menjadi kalist dan dapat dipulung. Karena saya menggunakan takaran dengan konsep 'feeling so good', jadi saya menuangkan bahan-bahan cair secara hati-hati dan sedikit demi sedikit. Kenapa? Karena saya menjaga agar adonan tetap kalist dan tidak terlalu lembek. Ihh, subhanallah.. Saya bahasanya udah seperti chef-chef di hotel bintang lima aja ya.. Hahaha..
6. Mari membentuk adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles! 
Waktu saya membuat Biscuity Chocoffee Truffles ini saya memang bener-bener pake perasaan. 
“Perasaan ini susu kental manisnya kurang, coba tambahin ahh..” 
“Perasaan kopinya kurang kerasa deh, coba percikin lagi deh..” 
“Perasaan kok makin kesini dia makin ngejauh ya, coba cari lagi pacar baru deh..” LHAAAA INI APAAN YAAAA?? HAHAHAHA..
Saya memang percaya banget sama kekuatan perasaan. Intuition. Ahzek! Sejak awal saya mau membuat Biscuity Chocoffee Truffles ini saya yakin adonan dasarnya pasti berhasil, dan terbukti perasaan saya itu benar! Yeaaay!! Adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles rasanya pas, kalist, dan bisa dipulung untuk kemudian dibentuk bulat-bulat. So, udah jelas kan step berikutnya apa? Yeap! Jadi, setelah adonan dasarnya kalist, kalian sudah bisa mulai untuk proses membentuk biscuity truffles kalian. Di resep ini, saya membuat bentuk bulat-bulat. Mau bentuk lain? Boleh.. Bentuk persegi, bentuk candi, bentuk fly over pasopati, atau mau dibuat jadi bentuk cinta kasih yang suci dan murni dari hati juga mangga.. Silakan.. Asal jangan kelamaan ngebentuk adonan ya? Soalnya kita masih ada step berikutnya nih! 

Dari 12 keping biskuit pada resep Biscuity Chocoffee Truffles ini, terbentuklah 9 bulatan adonan dasar dengan ukuran diameter kurang lebih 2,5 cm. Nah jadi kamu bisa kira-kira pakai rasio aja, berapa bulatan truffles yang kamu butuhkan. Yang pasti, setelah adonan truffles dibentuk, segera taruh di atas loyang atau kertas roti, dan dinginkan di lemari pendingin ya.. 
Biscuity Chocoffee Truffles Recipe
Penampakan adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles yang baru selesai dibentuk.
Sementara menunggu adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles menjadi lebih padat, kita bisa mempersiapkan adonan yang akan kita gunakan untuk membalut truffles agar terlihat lebih cantik dan menarik. Adapun langkah-langkah untuk membuat adonan balutan Biscuity Chocoffee Truffles adalah sebagai berikut:
1. Siapkan dark cooking chocolate.
Tim dark cooking chocolate dengan cara yang sama ketika kita mengetim margarin.
2. Siapkan juga margarin yang sudah ditim dan susu cair tanpa rasa.
3. Buat adonan balutan Biscuity Chocoffee Truffles.
Jika dark cooking chocolate sudah meleleh, segera angkat dari panci kemudian segera tuangkan susu cair tanpa rasa dan margarin cair ke dalam wadah yang berisi dark cooking chocolate. Tuangkan sedikit demi sedikit saja, dan pastikan semua bahan tercampur rata. Yang sangat perlu diperhatikan pada tahap ini adalah tingkat kekentalan dari adonan yang akan dijadikan balutan truffles ini. Pastikan campuran antara dark cooking chocolate, susu cair, dan margarin tidak terlalu encer namun juga jangan terlalu pekat. Jika sudah selesai meracik adonan untuk balutan truffles ini, kita bisa melangkah ke pelaminan ehhhh maksudnya ke tahap akhir.. Pfffftttt~

Oke! Tahap akhir dari pembuatan Biscuity Chocoffee Truffles ini adalah tahap membalut dan menghias. Untuk membalut, keluarkan adonan dasar truffles dari dalam lemari pendingin dan celupkan tiap-tiap bulatan ke dalam adonan balutan. Bulatan – balutan, balutan – bulatan, jangan sampai kebalik bacanya ya ibu-ibu dan neng geulis sekalian.. Hahaha.. Oke, dalam membalut adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles ini nggak sama dengan cara membalut luka hati ya.. MULAI DEH NOL! Oke, maksud saya, dalam membalut adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles ini, kita bisa menggunakan bantuan garpu. Aduh gimana ya ngejelasinnya, soalnya waktu saya lagi bikin Biscuity Chocoffee Truffles ini saya nggak sempet motret, soalnya tangan lagi kotor dan di rumah lagi nggak ada orang yang bisa saya mintain tolong untuk foto.. Sedih deh.. Singkat kata gini deh, adonan dasar yang sudah berbentuk bulat itu kita masukan ke dalam mangkuk berisi adonan balutan, kemudian pastikan seluruh permukaan adonan dasar terbalut sempurna, lalu angkat dengan menggunakan garpu (angkat seperti layaknya kita menggunakan sendok, dan jangan menusuk adonan dasar dengan garpu tersebut, red.), tiriskan sebentar, lalu taruh adonan dasar yang sudah terbalut cokelat tersebut di atas loyang atau kertas roti. Jika ingin menambahkan butiran hundreds and thousand, atau mungkin meses, taburi segera sebelum adonan cokelat cair mengeras. Jika semua adonan dasar sudah terbalut adonan cokelat, kembali masukan ke dalam kulkas dan diamkan sekitar 15 sampai dengan 30 menit. 
Biscuity Chocoffee Truffles Recipe
Penampakan adonan dasar Biscuity Chocoffee Truffles yang baru selesai dibalut dan ditaburi dengan butiran hundreds and thousand.
15 menit berlalu.. Yang lalu, biarlah berlalu.. Tadaaaaaaa.. Biscuity Chocoffee Truffles pun siap disantap! Dan kabar baiknya adalah, Biscuity Chocoffee Truffles buatan saya ini sudah lolos uji lidah sang nyokap yang terkenal agak susah bilang enak sama sebuah makanan. Nyokap bilang Biscuity Chocoffee Truffles buatan saya ini enak, kopinya kerasa! Hadududu, terharu.. Hahaha.. Gimanaaa.. Gampang banget kaaaaan cara membuat Biscuity Chocoffee Truffles ini? Nggak lama kok bikinnya, ya sediain aja waktu sekitar 30 sampai dengan 45 menit. Asiknya Biscuity Chocoffee Truffles ini, bener-bener no bake! Selain no bake alias nggak perlu dipanggang, resep ini masih bisa dikembangkan dan dikreasikan lagi loh.. Misalnya saja, dark cooking chocolate sebagai bahan dasar balutan mau kamu ganti pakai white chocolate, BISA! Misalnya lagi, kamu mau menyelipkan cherry di dalam adonan dasar truffles ketika dibentuk bulat-bulat, BISAAA! Bebaskeun.. Sok kumaha Anda sekalian sajah yah.. Free your mind dan jangan kepatok sama resep saya yang memang nggak ada patokannya banget juga sih ya.. Heu..
Biscuity Chocoffee Truffles Recipe
Penampakan Biscuity Chocoffee Truffles yang sudah beku dan siap disajikan.
Selain untuk konsumsi sendiri, Biscuity Chocoffee Truffles ini juga bisa kita jadikan camilan untuk acara pesta loh.. Ihh, lumayan banget menghemat budget kalau kita bisa membuat sendiri camilan untuk acara pesta.. Ehh jangan salah, bahkan mungkin saja bisa menjadi sumber penghasilan kita juga loh! Jadi bisa aja, misalnya ada orang yang suka dengan rasa Biscuity Chocoffee Truffles ketika mencicipinya di acara kita, ehh nggak taunya yang bersangkutan malah memesan Biscuity Chocoffee Truffles kepada kita untuk dijadikan sebagai cemilan di acara mereka.. Bisa aja kan kaya gitu? Ya namanya rejeki mah kita kan nggak tau ya.. Hehe..
Biscuity Chocoffee Truffles Recipe
Penampakan Biscuity Chocoffee Truffles untuk disajikan sebagai camilan acara pesta ulang tahun.
Oke, postingan mengenai resep Biscuity Chocoffee Truffles yang dibuat dengan cinta dan perasaan terdalam ini resmi saya tutup dan akhiri sampai disini. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencoba! Good luck!

Mwachk!

8 comments:

  1. cocoknya sambil menikmati sore.. ditemani sebuah buku diiringi lagu klasik :)

    ReplyDelete
  2. waaah.. asyik ada resepnya, bisa jadi cemilan cinta ini :)

    ReplyDelete
  3. Mudahnya... bisa coba dikosan nih. Menikmati teh manis anget dan biscuity chocoffee truffles di teras kosaan.. XD. walau dikoasan, mesti tetap gaya.

    Jujur aja nih mbak, baca resep ini kok saya malah merasa baca isi hati saya sendiri... baper bawaanya. Buhehehe bukan cuma adonan kuenya yg diaduk, tapi perasaan saya juga... XD

    ReplyDelete
  4. Pengenya tinggal makan..., apalagi disajikanya sama secangkir kopi. pas bgt ama suasana sore yang dimandiin air hujan

    ReplyDelete
  5. mudah banget cara bikinnya, anakku pasti suka

    ReplyDelete
  6. Enak banget kayaknya mbak, coklatnya lumer di mulut ya ? keserep, sedep gitu aku lihatnya mbak.

    ReplyDelete